Jumat, 27 Januari 23 di pintu gerbang satu dan dua menuju komplek JSIT Mutiara sudah berjejer team security. Seperti biasa kendaraan di waktu pagi dan sore saat jam pelajaran usai sangat padat. Badan jalan di penuhi kendaraan pribadi. Sekolah yang memiliki ribuan murid terdiri dari plat group, TK, SD, SMP, dan SMA. Hanya sebagian diantara mereka yang pergi naik bus cateran apalagi jalan kaki. Karena persebaran tempat tinggal beragam ada yang dekat dan ada yang jauh dari komplek PT PHR Duri.
Untuk mengantisipasi kemacetan demi kelancaran beraktivitas maka SMA IT Mutiara mengadakan training bersama team security PT PHR. Ada yang berada di persimpangan, di penyeberangan, dan depan tangga.
Kegiatan ini bertujuan supaya siswa memahami peraturan lalu lintas, bagaimana mengantisipasi antrian kendaraan, dan menyeberangkan siswa, agar tidak terjadi yang tidak diinginkan ( zero insiden).
Suatu kerjasama yang baik antara sekolah dengan tenaga yang ahli di bidangnya. Semoga kegiatan ini berdampak signifikan dalam proses pembelajaran yang berkelanjutan.
Rustia Warnida
Mutiara, 27 Januari 2023, 12.10
Semangat kak mampir yuk
BalasHapushttps://aminkurniawan38blogermuda.blogspot.com/2023/01/nafsu-positif.html
Oke, terimakasih telah berkunjung
BalasHapus