Hari ini tenda untuk pentas seni sudah berdiri di lapangan upacara. Ada tenda utama, tenda panitia, serta tenda untuk tamu undangan dan peserta. Tenda utama siap menyambut matahari pagi. Suasana yang penuh kilau keemasan ini, juga diramaikan geliat pemain bola kaki yang biasa bermain sambil menunggu bel masuk.
Kali ini lain dari biasa, permainan dengan teman harus terhenti. Bola yang sudah diujung mata kaki terpaksa diambil kembali. Tidak semesra sambutan sinar sang surya, ada helaan nafas tapi apa hendak dikata. Lampu lampion di langit-langit tenda dengan warna keemasan bagaikan rambu lalu lintas tanda berhati-hati.
Aksesoris tenda di tahun ini memang berbeda dari tahun sebelumnya. Hiasan lebih artistik dengan gelombang kain berhiaskan lampion yang berkilau menguntai. Ada kesan perhelatan yang megah akan berlansung.
Minggu ini SDS IT Mutiara di bawah tanggung jawab Ms Anita Sofya dan majlis guru akan melangsungkan iven berkelas untuk ukuran sekolah dasar. Acara yang ditargetkan berlangsung selama beberapa hari ke depan memang sudah sudah dipersiapkan dengan matang. Panitia pun sudah bekerja kadang sudah sore bahkan sampai malam.
Semoga acara ini berjalan lancar dan berkah dari Allah SWT. Aamiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar